Soppeng, sulsel.ddi.or.id – Wakil Ketua Umum DDI Sulsel Nurhasan, SHI melantik para Pengurus Daerah Ikatan Alumni DDI yang disingkat dengan IADI Kabupaten Soppeng.
Hal ini dilaksanakan di sela-sela penamatan santri dan tahfidz Quran, yang sekaligus dirangkai dengan acara pengukuhan pengurus Majelis Taklim Permata DDI Soppeng dan juga pelantikan pengurus daerah IADI Kabupaten Soppeng, pada Sabtu 17 Juni 2023.
Ketua IADI Nurhasan yang juga sekaligus waketum DDI Sulsel setelah melantik para pengurus daerah Soppeng mengatakan agar para alumni menyatukan pemikiran dan memperkuat solidaritas khususnya sesama alumni.
Cacang sapaan akrab Nurhasan mengungkapkan bahwa menjadi seorang alumni pesantren itu tidaklah semata-mata harus menjadi penceramah atau guru agama saja, akan tetapi alumni pesantren juga dapat menjadi apa saja. Ia mencontohkan dirinya selaku alumni tetapi dipercayakan menjadi ketua tim percepatan Perkeretaapian Sulawesi Selatan.
Selain itu Cacang juga menyampaikan dalam sambutannya agar para alumni mensukseskan acara milad DDI yang ke 85 tahun. “Pada Desember ini kita akan mengadakan semesta DDI dalam bentuk reuni seluruh alumni dan warga DDI yang akan dihadiri sebanyak seratus ribu warga addariyah yang akan digelar di lapangan Karebosi Makassar,” ungkap Cacang yang juga adalah ketua panitia semarak semesta DDI.
Ia pun menyampaikan permohonan doa dan dukungan semoga pada tahun ini juga menjadi kado ulang tahun DDI, Anregurutta Abdurrahman Ambo Dalle menjadi pahlawan nasional.
“Saat ini sudah ada delapan kabupaten dan kota yang sudah memberikan rekomendasi serta testimoninya untuk penganugerahan gelar pahlawan nasional, tersisa Kabupaten Soppeng yang belum mengeluarkan rekomendasinya dan semoga itu cepat terbit,” tegasnya dihadapan staf ahli Bupati Soppeng.
Dirinya pun menjelaskan alasan mengapa acara akbar ini mau dilakukan, oleh sebab selama ini para alumni DDI itu hanya merasa besar sendiri dan hal itu baru di sadari belakangan ini.
“Salah satu contoh bahwa kita hanya merasa besar sendiri, saat kami melakukan audiensi dengan Bapak Gubernur, dan ternyata Bapak Gubernur itu tahunya DDI itu hanya Mangkoso saja, padahal ada lebih dari enam ratus sekolah DDI yang tersebar di berbagai daerah di Sulawesi,” ujar ketua panitia semarak semesta DDI Cacang.
Turut hadir dalam acara penamatan santri dan tahfidz Quran yang dirangkai dengan pelantikan pengurus daerah IADI Soppeng yakni, staf ahli Bupati Soppeng, Kasie pontren Kemenag Soppeng, anggota Majelis Syuyukh DDI, pengurus wilayah Majelis Taklim Permata DDI, para tokoh agama, tokoh masyarakat serta para orang tua santri dan tamu undangan.
Kontributor: Nur Abdal Patta